Resep Membuat Opor Ayam Sedap

Resep Membuat Opor Ayam Sedap ~ kembali lagi blog Resep Masakan akan sharing beberapa resep dan info cara membuat berbagai makanan, masakan dan minuman dari kuliner nusantara atau manca. Nah untuk pada kesempatan kai ini kami bagikan Resep Membuat Opor Ayam Sedap, selengkapnya bisa anda simak dibawah ini.

Resep Membuat Opor Ayam Sedap

Resep Membuat Opor Ayam Sedap. Opor ayam itu sob, sering kita temui pada acara-acara pesta besar atau kumpul-kumpul para keluarga dan sanak saudara kita sob. Misalnya seperti; acara pesta pernikahan, aaupun acara lebaran seperti yang akan kita jumpai sebentar lagi. Opor ayam ini adalah sayur yang paling cocok dan pas disajikan dengan lontong dan ketupat, tergantung sobat onliners milih yang mana. Sudah siap untuk membuat resep baru ini, siapkan catatan ya sob, dengan resep berikut ini ;
                 

Resep Membuat Opor Ayam Sedap

   BAHAN :
1 kg atau 1 ekor ayam
minyak goreng secukupnya
2 lembar daun salam
1 batang serai, di memarkan
1 cm lengkuas. dimemarkan
4 cm kayu manis
750 cc santan dari satu butir kelapa

BUMBU :
10 butir bawang merah
4 siung bawang putih
1 sendok makan ketumbar
10 butir jintan
1 /2 sendok teh merica bulat
2 cm jahe
2 cm kunyit
garam secukupnya

 Cara Membuat:
• Ayam dibersihkan sampai bersih, lalu dipotong menjadi 10 bagian. Kemudian di goreng dalam minyak panas sampai berwarna kekuning-kuningan. Angkat dan tiriskan.
• Haluskan semua bumbu sampai halus. Selanjutnya panaskan 3 sendok makan minyak. lalu tumis bumbu yang sudah dihaluskan. masukkan daun salam. serai, lengkuas dan kayu manis.
• Setelah keluar aromanya. masukkan santan dibarengi dengan ayam. Masak terus sampai santan mendidih dan ayam empuk.
• Setelah matang. angkat dari atas kompor dan siap disajikan bersama dengan lontong atau ketupat.

Demikianlah sob, Resep Membuat Opor Ayam Sedap. bagaimana ? mudah bukan ? Selamat mencoba dan semoga dapat menjadikan referensi sobat onliners dalam membuat menu-menu baru di rumah, yang tidak kalah menarik.




Resep Membuat Opor Ayam Sedap | Admin | 5

0 komentar:

Posting Komentar