Resep Membuat Otak-Otak Tenggiri Gurih

Resep Membuat Otak-Otak Tenggiri Gurih ~ kembali lagi blog Resep Masakan akan sharing beberapa resep dan info cara membuat berbagai makanan, masakan dan minuman dari kuliner nusantara atau manca. Nah untuk pada kesempatan kai ini kami bagikan Resep Membuat Otak-Otak Tenggiri Gurih, selengkapnya bisa anda simak dibawah ini.

Resep Membuat Otak-Otak Tenggiri Gurih. Otak-otak sangat cocok disjaikan dengan saus kacang. Otak-otak dapat membuat nafsu makan anak meningkat dan merangsang pertumbuhan bagi anak, bukan hanya pertumbuhan sih sebenarnya, namun juga dapat menambah kecerdasan anak jadi untuk ibu-ibu yang cerdas dapat membuat otak-otak tenggiri ini agar anak-anak ibu cepet pandai dan mudah dalam menangkap ahl baru. Bahannya sangat mudah, begitu juga cara membuatnya. Langsung saja perhatikan di bawah ini aja deh ;

Resep Membuat Otak-Otak Tenggiri Gurih


Bahan :
250 gr daging ikan tenggiri
1 putih telur
25 gr tepung sagu
4 butir bawang merah
2 siung bawang putih
1 buah cabai merah besar
25 ml santan
1 batang daun bawang
Garam secukupnya
Merica bubuk secukupnya
Gula pasir secukupnya

Bumbu yang Dihaluskan:
2 siung bawang putih, digoreng
4 buah cabai rawit merah
2 buah cabai merah keriting
1/4 sendok teh terasi
Garam secukupnya


Saus Kacang:
100 gram kacang tanah goreng
2 lembar daun jeruk
Gula merah
300 ml air


Cara Membuat :

  • Pertama, campur daging ikan tenggiri dan putih telur diaduk sampai rata. Tambahkan tepung sagu, bawang merah, bawang putih, cabai merah besar, santan, daun bawang, garam, merica bubuk, dan gula pasir. Diaduk hingga tercampur merata.
  • Kemudian dipilin panjang dengan bantuan plastik yang dioles sedikit minyak.
  • Kukus 15 menit Hingga matang.
  • Buatlah Saus kacang: rebus bahan saus kacang dan bumbu halus sambil diaduk hingga matang.
  • Sajikan dengan saus kacang.


Demikianlah resep yang dapat admin bagikan hari ini. Semoga dapat menambah draft enu harian ibu-ibu dan sista dirumah. ^_^
Lihat juga postingan-postingan berikutnya untuk update menu terbaru.

Resep Membuat Otak-Otak Tenggiri Gurih | Admin | 5

0 komentar:

Posting Komentar